Kamis, 10 Juni 2010

Pembuatan FORM dengan 4GL

Pembuatan FORM dengan 4GL
Screen FORM adalah media yg digunakan untuk input & output variabel pada program 4GL , juga digunakan sebagai penghubung data secara interaktif untuk menghapus , mencari & memodifikasi data .
Sebelum digunakan pada program, screen form harus dibuat & dicompile terlebih dahulu. Spesifikasi file FORM
File FORM pada Informix-4GL terdiri atas 3 bagian (section)
yaitu :
DATABASE : Untuk mengidentifikasi database (jika digunakan)
SCREEN   : Untuk mengidentifikasi ukuran (dimensi), field tags, & tampilan dari form
TABLE (bersifat optional) : Untuk mengidentifikasi table (jika digunakan) yg berhubungan dengan field yg digunakan dalam form
ATTRIBUTE : Untuk mengidentifikasi spesifikasi & kegunaan setiap field pada setiap form seperti tampilan pada layar, komentar dsb.
INSTRUCTION (bersifat optional) : Mengidentifikasi field delimiter, screen record & screen array.

 Tampilan menu FORM pada 4GL
 
Struktur umum form (sama dengan struktur form pada ISQL, hanya pada 4GL ada tambahan INSTRUCTION)

Database {nama database| formonly}
Screen section
{
[text] [field_tag] [char_graphics]
}
end
Tables [nama table]
Attributes
Field_tag = table.column [,type]
End
[Instruction
[delimiter [] ]
[screen record nama_record [n]
({table.*
| table.column1 THRU table.column2})
..]
[end]

Pembuatan form dapat dilakukan dari isql atau r4gl , khusus jika ada instruction, peng-compile-an harus dilakukan melalui r4gl.

#contoh form yg menggunakan instruction
database pelanggan
screen size 24 by 80
{\g--------------------------------------------------------\g
FORM PELANGGAN
Nomor pelanggan : [f000 ]
Nama pelanggan : [f001 ]
A l a m a t : [f002 ]
K o t a : [f003 ]
Jumlah tagihan : [f004 ]
\g-------------------------------------------------------\g
}
end
table customer
attributes
f000 = customer.no;
f001 = customer.nama;
f002 = customer.alamat;
f003 = customer.kota;
f004 = customer.tagihan;
end
INSTRUCTION
SCREEN RECORD r_cust (customer.nama THRU customer.tagihan)
End

0 comments:

Posting Komentar